sa

Selamat datang di WeBlog Imaduddin.B, Amd.AK

Kamis, 22 Juli 2010

Belajar Mendoakan

Hari ini saya belajar mengenai hal baru, yaitu kita mungkin lupa kalo ternyata banyak orang - orang disekitar kita atau pun entah jauh dimana, mereka akan selalu mengingat kita dan mendoakan kita. berfikir positif dan berbicara pada sudut pandang yang benar.

Doakanlah, dengan berdoa walaupun kita jauh dengan begitu kita akan merasa dekat. Biarlah mereka disana tidak memikirkan kita, membenci kita yang penting kita sudah melakukan hal yang benar dengan hidup ini. Mendoakan seseorang sangatlah mulia.


Hari ini, seseorang telah meninggalkan kami, khususnya saya. Dia telah di Panggil oleh sang Pencipta, terakhir kali saya berinteraksi dengan beliau adalah ketika setelah shalat jum'at saya keluar disana beliau sedang duduk bersama yang lainnya, saya mengucapkan salam kemudian salam mencium tangannya kemudian saya pulang. Saya merasa kenangan ini sangatlah indah, perlu diceritakan. Doakanlah orang yang sekiranya kita ga sadari bahwa ada orang yang mencintai kita selain orang tua kita, keluarga kita ataupun pacar kita.

Tidak ada komentar: